History is What's Happening!

Posts tagged ‘konten eksklusif’

Nikmati layanan K-POP ZONE di LG Cinema 3D dan Smart TV

Demam K-Pop memang sedang melanda dunia akhir-akhir ini. Berbagai tayangan ataupun berita mengenai K-Pop banyak bermunculan di berbagai media baik media cetak maupun media elektronik. Saat ini pasti kita tidak asing lagi mendengar nama-nama penyanyi, boyband atau girlband asal Korea seperti Super Junior, SNSD, 2PM, Big bang, CN Blue, IU dan masih banyak lagi. Berbagai MV K-Pop dapat kita lihat melalui Youtube bahkan sekarang Youtube memiliki channel khusus K-Pop. Memang Youtube sangat baik bagi kita yang ingin melihat dan berbagi video K-Pop tapi sekarang ada cara baru yang lebih baik untuk bisa menikmati video K-Pop kesukaaan kita.

Bagi Anda pecinta K-Pop, Anda bisa menikmati berbagai konten eksklusif K-Pop pada produk TV andalan LG yaitu LG Smart TV dan LG Cinema 3D Smart TV. K-POP ZONE yaitu layanan khusus K-Pop dalam LG Smart TV dan LG Cinema 3D Smart TV menghadirkan berbagai Video K-Pop eksklusif dari artis-artis kenamaan Korea, tayangan konser secara langsung (live concert), liputan di balik layar dan masih banyak lagi. Konten-konten tersebut dapat Anda nikmati dengan harga terjangkau dan ada juga pilihan bagi Anda untuk berlangganan setiap bulannya. Dalam layanan K-POP ZONE Anda bisa memilih contoh videonya selain itu ada banyak juga konten gratis dalam layanan tersebut. Konten-konten itu juga akan diperbaharui secara berkala sehingga akan banyak video pilihannya. Layanan khusus K-Pop ini dihadirkan LG untuk memenuhi besarnya minat konsumen akan K-Pop.

Melalui layanan K-POP ZONE ini Anda dapat menikmati berbagai MV menarik K-Pop seperti yang satu ini

Atau jika Anda menikmati layanan ini melalui Cinema 3D Smart TV maka Anda bisa menikmati berbagai musik video atau konser dalam format tiga dimensi (3D) seperti yang satu ini

Seperti halnya kita ketahui bahwa Super Junior dan f(x) telah dipilih sebagai model eksklusif LG dimana mereka akan terlibat dalam berbagai program promosi LG selama satu tahun penuh. Dan Super Junior dan f(x) terpilih menjadi wakil resmi dari layanan K-POP ZONE ini. Kedua contoh video di atas merupakan salah satu bentuk promosi LG untuk layanan K-POP ZONE yang dihadirkan melalui MV Mr. Simple dari Super Junior dengan f(x) Victoria dan Sulli sebagai model pendukungnya.

Bagi Anda pencinta K-Pop pastilah hal ini akan menjadi pilihan menarik untuk bisa menikmati video K-Pop dengan tampilan dan cara baru. Sekarang kita bisa menikmati video K-Pop bersama-sama dengan teman dan keluarga kita TV di rumah LG Smart TV dan Cinema 3D Smart TV. Bagaimana, apakah Anda tertarik?
Selamat mencoba …. 🙂

via Heenim Thailand (Youtube), lgsmart3d.com

Ini dia Photobook keren Super Junior dari LG

Annyeong chingu,

Ada kabar menarik nih tentang Suju 🙂 Bagi para penggemar Suju pasti sudah tahu bahwa pada bulan Oktober 2011 lalu pihak LG Electronic telah memilih Super Junior dan f(x) sebagai model baru mereka. Super Junior dan f(x) dipilih untuk menjadi wakil dari sebuah konten eksklusif K-pop yang ada di LG Cinema 3D Smart TV yang bernama K-POP ZONE. Layanan K-POP ZONE sendiri terintegrasi dengan 3D TV andalan LG seperti misalnya pada seri LW 5700 atau LW 6500 dimana melalui konten tersebut kita dapat menikmati video-video eksklusif dalam format 3D, tayangan langsung (live performance) dari konser-konser K-pop, behind the scene dan masih banyak lagi. Dan sebagai model dari LG maka Super Junior dan f(x) akan mendukung berbagai macam produk LG selama satu tahun penuh.

Sebagai bentuk apresiasi kepada para konsumennya terutama bagi mereka yang menyukai Super Junior, pihak LG telah merilis beberapa foto dari para member Suju bersama dengan produk-produk kenamaan LG dan yang lebih menarik lagi baru-baru ini mereka telah merilis Photobook dari 9 anggota Super Junior. Salah satu bagian dari photobook ini menunjukkan para anggota Suju yang memancarkan aura karismatik dalam balutan warna hitam dan putih. Sedangkan di bagian lain menggali sisi para anggota Suju yang lebih ceria dan menyenangkan dimana mereka terlihat melompat dan “terbang”.









Foto-foto Super Junior dalam Photoobook ini diambil dalam kegiatan promosi mereka sebagai endoser LG smartphone di Taiwan. Bagi kalian penggemar Suju mari kita nantikan kejutan manis lainnya persembahan dari LG dan Super Junior … 🙂



Sumber: k-popexpress.com